Graphium doson memiliki sayap sisi atas berwarna hitam dengan pita makular lebar berwarna hijau kebiruan yang membentang di area sub-apikal sayap depan ke area basal sayap belakang. Selain itu juga terdapat serangkaian guratan hijau kebiruan di sel sayap depan dan serangkaian bintik submarginal hijau kebiruan di sayap depan dan belakang. Sisi bawah sayapnya juga terdapat pola bercak yang sama, namun lebih besar dan warnanya hijau keperakan, warna dasar sayap coklat tua. Terdapat tambahan bintik merah dan hitam di sayap belakang.
Larva : larva Graphium doson berwarna kekuningan pucat saat menetas dan berubah menjadi coklat tua beberapa jam kemudian hingga hijau pucat di instar terakhir. Ulat ini memiliki sepasang duri lateral coklat masing-masing di tiga segmen toraks, pasangan duri putih lainnya di segmen anal. Tubuhnya ditutupi barisan turbekel dorsal-lateral pendek dengan setae panjang.
Pupa : Pupa Graphium doson berwarna hijau kekuningan dengan tanduk mesothoraks yang ramping dan runcing, selain itu juga terdapat dua tanduk cephalic yang pendek dan mencolok.