Valanga nigricornis memiliki seksual dimorfisme antara individu jantan dan betina, dimana betina memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dan warna yang lebih pucat dibandingkan jantan. Jantan memiliki panjang tubuh sekitar 49-63 mm sedangkan betina sekitar 58-71 mm. Kepalanya kotak dan berwarna hijau, kuning, atau coklat, memiliki sepasang antenna berwarna hitam, dan mata besar berwarna abu-abu atau putih atau kecoklatan. Kaki belakang berukuran lebih besar dan lebih panjang daripada kaki depan dan berwarna hijau, kuning, atau coklat. Sayapnya panjang melebihi perutnya dan berwarna hijau atau kuning dengan permukaan yang kasar. Sayap belakangnya berwarna merah mawar yang terlihat ketika terbang.
Deskripsi
Jumlah Populasi
Tidak diketahui
Masa Hidup
-
Berat
-
Panjang
Jantan: 49-63 mm; Betina: 58-71 mm
Ar
Arboreal
Di
Diurnal
He
Herbivore
So
Solitary
Te
Terrestrial
Klasifikasi
KERAJAAN
:
Animalia
FILUM
:
Arthropoda
KELAS
:
Insecta
BANGSA
:
Orthoptera
FAMILI
:
Acrididae
MARGA
:
Valanga
SPECIES
:
Valanga nigricornis