Ular Tanah Bertotol-totol

Gongylosoma baliodierum

Deskripsi

Gongylosoma baliodierum merupakan salah satu ular kecil dengan mata yang besar, moncong yang membulat dan kepala sedikit lebih lebar dari lehernya. Bagian atasnya berwarna coklat atau coklat keabu-abuan, dengan dua baris pasangan bintik-bintik berwarna muda dan tua di sepanjang punggungnya. Bisa ada garis hitam yang putus-putus di sepanjang sisi bawah bagian samping tubuhnya. Sisik-sisik dibibir berwarna putih atau kuning, berpinggiran hitam. Perutnya putih, kuning, merah muda atau kemerahan, dengan atau tanpa taburan bintik berwarna lebih gelap. Pupil bundar. Sepertiga bagian atas iris mata berwarna coklat agak merah muda selibihnya coklat. Pola warna paling jelas terlihat pada individu muda, dan mulai memudar pada ular dewasa, terutama di dekat ekor. Spesies ini tidak berbahaya

Jumlah Populasi

Tidak diketahui

Berat

-

Panjang

Panjang total rata-rata sekitar 350 mm, maksimum sekitar 500 mm

Ca

Carnivore

Di

Diurnal

Te

Terrestrial

Klasifikasi

KERAJAAN

:

Animalia

FILUM

:

Chordata

KELAS

:

Reptilia

BANGSA

:

Squamata

FAMILI

:

Colubridae

MARGA

:

Gongylosoma

SPECIES

:

Gongylosoma baliodierum

Distribusi

Di Bali tercatat ditemukan hanya di daerah terendah di pinggiran hutan montana di hutan Lindung Batukaru, pada ketinggian sekitar 1400 m dpl, sedangkan ditempat lain diketahui ada di hutan hujan dan hutan montana sampai ketinggian 1500 m dpl

Geografi

Benua : Asia

Negara/Daerah : Semenanjung Malaysia, Kalimantan, Sumatra, Jawa, dan Bali

Perilaku dan Gaya Hidup

Merupakan individu yag aktif pada siang hari, akan berlindung di serasah daun dan dibawah reruntuhan ditanah saat tidak aktif.

Gaya Hidup

Terrestrial

Bioma

Hutan montan dan hutan hujan

Zona Iklim

Tropis

Makanan dan Nutrisi

Spesies ini memangsa laba-laba, binatang invertebrata lain dan kadal.

Tipe makanan : Karnivora

Perilaku Kawin

Merupakan spesies ovipar, betina nya bertelur 2 – 3 telur

Masa reproduksi : –

Masa inkubasi : –

Usia mandiri : sejak lahir

Nama anakan : –

Jumlah anak/telur : 2 – 3 telur

Populasi

Status Populasi : Risiko Rendah (LC)

NE

DD

LC

NT

VU

EN

CR

EW

EX

Ancaman Populasi

Tidak ada ancaman besar yang diketahui dari spesies ini.

Kategori Populasi

Spesies ini terdaftar sebagai risiko rendah karena memiliki penyebaran yang luas, terdapat di beberapa kawasan lindung di seluruh wilayah jelajahnya, dan tidak diketahui adanya ancaman besar yang mempengaruhinya.

FOTO GALERI

Referensi

  1. Grismer, L. & Chan-Ard, T. 2012. Gongylosoma baliodeirus. The IUCN Red List of Threatened Species 2012: e.T191953A2020477
  2. Somaweera, R. 2017. A Naturalist’s Guide To The Reptiles and Amphibians of Bali. John Beaufoy Publishing, Oxford, England.
  3. McKay, J.L. 2006. Reptil and Amphibi di Bali. Krieger Publishing Company, Florida, USA.