Beluk Jampuk

Bubo sumatranus

Deskripsi

Bubo sumatranus merupakan salah satu jenis burung hantu yang berukuran tubuh cukup besar, dengan kisaran panjang tubuh 40 – 46 cm dan berat tubuh 620 gram. Memiliki bulu berwarna abu-abu tua. Tubuh bagian atas berwarna coklat kehitaman, seluruhnya bergaris kuning tua halus, dan memiliki alis berwarna putih. Tubuh bagian bawahnya berwarna abu-abu keputihan bergaris hitam tebal

Jumlah Populasi

-

Masa Hidup

-

Berat

620 gram

Panjang

40 – 46 cm

Ca

Carnivore

No

Nocturnal

Klasifikasi

KERAJAAN

:

Animalia

FILUM

:

Chordata

KELAS

:

Aves

BANGSA

:

Strigiformes

FAMILI

:

Strigidae

MARGA

:

Bubo

SPECIES

:

Bubo sumatranus

Distribusi

Spesies ini mendiami wilayah tropis dan subtropis, di hutan dataran rendah dari ketinggian 1000 – 1600 mdpl.

Geografi

Benua : Asia

Negara/Daerah : Pulau Keeling, Brunei, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Singapura, dan Thailand. Di Indonesia dapat ditemukan di wilayah Kalimantan, Sumatera, Bangka, Jawa dan Bali.

Perilaku dan Gaya Hidup

Burung hantu merupakan spesies yang sangat aktif di malam hari, dan biasanya jika di siang hari, bertengger sendirian atau berpasangan dan bersembunyi di pohon yang tinggi dengan tutupan lebat, dan sangat suka mandi di kolam atau sungai

Gaya Hidup

Nokturnal

Bioma

Hutan dataran rendah

Zona Iklim

Tropis dan subtropis

Makanan dan Nutrisi

Kelompok hewan karnivora dengan mangsa utamanya serangga besar, mamalia kecil, reptil, ikan-ikan kecil dan burung-burung kecil.

Tipe makanan : Karnivora

Perilaku Kawin

Spesies ini merupakan kelompok burung monogamy hanya memiliki 1 pasangan selama hidupnya. Ketika musim berbiak mereka akan kembali ke sarang yang sama dari tahun ke tahun. Sarangnya berupa lubang di sebuah pohon besar. Dalam sekali musim kawin, menghasilkan 1 – 2 telur. Di Jawa, telur burung ini dapat ditemukan sekitar bulan Februari dan April, dan sudah ada anakannya sekitar bulan Mei dan Juni. Di Sumatera, ditemukan anakan di sarangnya sekitar bulan Maret dan Mei. Di Kalimantan, terlihat sekitar bulan Februari dan Maret

Masa reproduksi : Februari – Juni

Masa inkubasi : –

Usia mandiri : –

Nama anakan : –

Jumlah anak/telur : 1 – 2 telur

FOTO GALERI

Referensi

  1. MacKinnon, J. 1991 . Fields Guide to the Birds Of Java and Bali. Gadjah Mada University Press. Yogyakarta.
  2. Beluk Jampuk dalam Wikipedia Indonesia 
  3. Bubo sumartanus on iNaturalist article